Modal dan Pengembangan UMKM

Agen BRILink

Details

Agen BRILINK merupakan perluasan layanan BRI dimana BRI menjalin kerjasama dengan nasabah BRI sebagai Agen yang dapat melayani transaksi perbankan bagi masyarakat secara real-time online dengan konsep sharing fee.Saat ini, lokasi AgenBRIlink tersebar di seluruh Indonesia dengan total lebih dari 750ribu Agen

 

Jenis transaksi yang dapat dilakukan di Agen BRILINK:

  1. Transfer sesama BRI dan Bank lain
  2. Setor dan tarik tunai
  3. Bayar listrik dan PDAM
  4. Beli token listrik dan pulsa
  5. Pembayaran BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan
  6. Setoran pinjaman
  7. Referral simpanan dan pinjaman mikro
  8. Top up BRIZZI dan info saldo
  9. Pembelian sembako dan kebutuhan rumah tangga lainnya

 

Syarat menjadi Agen BRILINK:

  1. Agen dapat berbentuk perseorangan atau instansi berbadan hukum.
  2. Memiliki sumber penghasilan dari kegiatan usaha atau kegiatan tetap lainnya minimal 2 tahun.
  3. Memiliki Surat Keterangan Usaha (SKU) atau Surat Keterangan Pengangkatan Pegawai Tetap/Pensiun.
  4. Khusus Agen yang menggunakan EDC, wajib memiliki rekening pinjaman lancar di BRI selama 6 bulan terakhir atau menyetor uang jaminan Rp3juta.
  5. Tidak menjadi agen dari bank penyelenggara Laku Pandai lainnya.

     

Untuk pendaftaran Agen BRILink, silakan kunjungi kantor BRI terdekat di seluruh Indonesia.

Call Center: SABRINA 0812 1214 017 (Whatsapp) / Contact Center 0800-10-14017

 

MENGIRIM DATA, SILAKAN TUNGGU...